02 November 2009

NOTEBOOK, andalan Acer Group di Indonesia

VIVAnews - Menurut data yang dikeluarkan lembaga riset IDC pada kuartal ketiga tahun 2009, Acer telah mengambil alih posisi Dell sebagai vendor PC kedua terbesar di dunia.

Tercatat, Acer Inc. meraih pangsa pasar global sebesar 14% dengan pertumbuhan penjualan PC sebesar 25.6%, sementara Dell di posisi ke-3 dengan meraih pangsa pasar 12.7%.

Sementara itu penghasilan konsolidasi Acer Inc. untuk kuartal ke-tiga pada tahun 2009 dapat mencapai NT$167 milyar (atau US$5,19 milyar), menunjukkan sekitar 40% pertumbuhan per kuartal atau 5% pertumbuhan per tahun. Angka tersebut juga merupakan penghasilan konsolidasi tertinggi dalam satu kuartal bagi Acer; penghasilan kuartal yang tinggi terakhir kali dicapai adalah pada kuartal ke-3 di tahun 2008.

Masih di kuartal ketiga 2009, pendapatan operasional Acer mencapai NT$4,7 milyar (US$145,96 juta) atau sebesar 2,8% dari penghasilan konsolidasi dan, lagi-lagi, mencatat puncak bersejarah bagi Acer. Keuntungan setelah pajak dapat mencapai NT$3,45 milyar (atau US$107,14 juta).

Di pasar Indonesia, notebook tetap sebagai kontributor terbesar bagi Acer Group Indonesia dengan menyumbang penjualan 220.000 unit pada semester pertama tahun 2009. Adapun target total penjualan notebook Acer pada akhir tahun 2009 adalah 600.000 unit.

“Untuk memperluas pangsa pasar di Indonesia, Acer menggunakan strategi Multibranding,” kata Jason Lim, Presiden Direktur Acer Group Indonesia, pada keterangan pers yang VIVAnews kutip, 2 November 2009. “Melalui strategi Multibranding yang terdiri dari Acer, Gateway dan eMachines, Acer Group berkomitmen untuk memenuhi berbagai kebutuhan target pasarnya dengan produk yang sesuai,” ucapnya.

Sebagai wujud keseriusan Acer Group, memperkuat posisinya di pasar tanah air, mereka telah membuka Gateway Showroom pertama di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon komentar tidak mengandung hal-hal yang bertentangan dengan adat ketimuran..

Tulisan yang paling banyak dikunjungi